Analisis Pengaruh ROA, CAR, dan LDR Terhadap Tingkat NPL Pada Perusahaan Perbankan BUMN Tahun 2018-2021
DOI:
https://doi.org/10.26877/jibeka.v2i1.52Abstract
Perbankan sebagai lembaga keuangan berperan penting dalam pengadaan dana dari pihak yang kelebihan dana dan masyarakat serta menyalurkannya kepada pihak yang membutuhkan. Penyaluran dana pinjaman ini disebut juga dengan istilah lending. Dalam penyaluran dana tersebut terdapat masalah yang bernama Non Performing Loan (NPL), yaitu ketidak mampuan debitur atau Pelanggan harus membayar kembali pinjaman dan bunga dalam waktu yang sudah ditentukan. Tujuan penelitian ini guna menguji pengaruh ROA, CAR, dan LDR terhadap tingkat NPL perbankan BUMN pada tahun 2018-2021. Penelitian dilakukan dengan metode deskriptif kualitatif dengan data panel yaitu gabungan antara cross section dan time series, dengan menggunakan laporan keuangan pada perbankan BUMN periode 2018 sampai dengan 2021. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ROA berpengaruh terhadap NPL, sedangkan CAR dan LDR tidak berpengaruh signifikan terhadap NPL.