PENGARUH PENGGUNAAN GEOGEBRA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA KELAS VIIIA SMP YPPI 3 SURABAYA
DOI:
https://doi.org/10.26877/w6s6dw77Keywords:
Geogebra, matematika, hasil belajarAbstract
Keberhasilan peserta didik dalam belajar ditentukan banyak hal, salah satunya cara penyajian materi. Media pembelajaran yang paling sering digunakan adalah media sederhana sehingga peserta didik tidak terlalu termotivasi untuk mengikuti pembelajaran matematika, untuk itu perlu dicoba media pembelajaran yang lebih interaktif, salah satunya Geogebra. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui signifikansi pengaruh pembelajaran menggunakan media Geogebra terhadap hasil belajar peserta didik kelas VIIIA mata pelajaran Matematika SMP YPPI 3 Surabaya.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif (eksperimen) yang desain penelitiannya menggunakan eksperimen kuasi atau semu (quasi experimental design). Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknis analisis varian dua jalur (ANAVA) yang sebelumnya dilakukan uji prasyarat yaitu uji normalitas dan uji homogenitas.
Dari hasil penelitian, analisis data motivasi belajar dan hasil belajar diketahui populasi berdistribusi normal dan varians kelas eksperimen dan kelas kontrol adalah sama atau homogen. Hasil pengujian hipotesis pertama diperoleh angka signifikasin 0,000 < 0,05 artinya tidak ada pengaruh yang signifikan pembelajaran menggunakan Geogebra terhadap hasil belajar peserta. Dilihat dari nilai mean nilai post-test kelas eksperimen yaitu sebesar 85,63 dan kelas kontrol sebesar 72,31 memiliki selisih 13,32 menunjukan media pembelajaran Geogebra bisa membantu meningkatkan hasil belajar peserta didik, namun tidak terlalu signifikan interaksinya.
References
Agustinsa, Ringki dkk. Pemanfaatan Software GeoGebra untuk Guru dan Siswa SMP-IT dalam Pembelajaran Geometri Bidang. Jurnal Abdi Pendidikan: Vol. 2, No. 1.
Ahdar Djamaludin dan Wardana (2019). Belajar dan Pembelajaran 4 Pilar Peningkatan Kompetensi Pedagogis. Sulawesi Selatan : CV Kaffah Learning Center.
Atiqoh.2023. Desain Bahan Ajar Berbasis Problem Based Learning. Malang: CV Seribu Bintang.
Faizah, H., & Kamal, R. (2024). Belajar dan Pembelajaran. Jurnal Basicedu, 8(1), 466–476. https://doi.org/10.31004/basicedu.v8i1.6735
Hidayati, Annisa N., Budi Murtiyasa, B. Efektivitas Media Pembelajaran Geogebra Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Pada Materi Transformasi Geometri. JIPMat, 9(2), 234-245. https://doi.org/10.26877/jipmat.v9i2.481
Isriani Hardini dan Dewi Puspitasari. 2012. Strategi Pembelajaran Terpadu: Teori, Konsep, dan Implementasi.Yogyakarta: Familia.
Julita, J., Sucipto, L., & Nasrullah, A. (2022). Efektivitas Penggunaan Media Geogebra Ditinjau Dari Pemahaman Konsep Matematis Siswa Pada Materi Dimensi 3. Journal of Math Tadris, 2(1), 19–28. https://doi.org/10.55099/jurmat.v2i1 .38
Lestari, Dwi Putri Agung dkk. 2019. Pelatihan Penggunaan Aplikasi Geogebra Untuk Mempermudah Pembelajaran Materi Program Linear. Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat LPPM UMJ. Jakarta: Universitas Muhammadiyah Jakarta. Hal 37 – 42.
Miftah, M., & Nur Rokhman. (2022). Kriteria pemilihan dan prinsip pemanfaatan media pembelajaran berbasis TIK sesuai kebutuhan peserta didik. Educenter : Jurnal Ilmiah Pendidikan, 1(4), 412–420. https://doi.org/10.55904/educenter.v 1i4.92
Pauweni KAY, Uwange DI, Ismail S, Kobandaha PE. Peningkatan Hasil Belajar Siswa pada Materi Teorema Pythagoras Menggunakan Aplikasi Geogebra di Kelas VIII SMP Negeri 15 Gorontalo. J Cendekia J Pendidik Mat. 2022;6(3):2660-2672. doi:10.31004/cendekia.v6i3.1547
Sahriani. 2022.Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik pada Muatan Matematika Melalui Model Discovery Learning di Kelas V SDN 146/X Tanjung Solok pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2021/2022. Journal on Educatio. Hal 533-544.
Septian, A. (2017a). Penerapan Geogebra Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Suryakancana. Prisma, 6(2), 180– 191. https://doi.org/10.35194/jp.v6i2.212
Septian, A., Fahrisyal, M. L., & Jusniani, N. (2022). Pengembangan GeoGebra Classroom Pada Materi Transformasi Geometri. Prisma, 11(2), 504. https://doi.org/10.35194/jp.v11i2.2483
Sriwahyuni, Dwi Indah. 2020. Pengaruh Persepsi Siswa Tentang Kompetensi Pedagogik Guru Dan Motivasi Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar Siswa Di MTs Ma’arif Balong Ponorogo. Ponorogo: IAIN Ponorogo.
Suhaifi A, Rufi’i R, Karyono H. Pengaruh Penggunaan Aplikasi Geogebra Terhadap Hasil Belajar Matematika. J Inov Teknol Pendidik. 2022;8(2):220-230.
Sulasmi, E. (2020). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Siswa Ditinjau Dari Aspek Manajemen Belajar Siswa (Studi Pada Siswa SMP Gajah Mada Medan). urnal Manajemen Pendidikan Dasar, Menengah dan Tinggi [JMP-DMT], 1(1), 10–17. https://doi.org/10.30596/jmp-dmt.v1i1.3920
Wati, W. R. A. (2022). Analisis Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Aplikasi Geogebra Dalam Pembelajaran Bangun Ruang Di Sekolah Dasar. Prosiding Seminar Nasional MIPA UNIBA, 2(1), 16–23.
Yanny, R. W., Mirza, A., Ahmad, D., Bistari, B., & Pasaribu, R. L. (2023). Pengembangan Media Powerpoint Terintegrasi Geogebra Untuk Materi Transformasi Geometri Di SMP. JIPMat, 8(1), 56–63. https://doi.org/10.26877/jipmat.v8i1 .14636
Zulnaidi, H., Oktavika, E., & Hidayat, R. (2020). Effect of use of GeoGebra on achievement of high school mathematics students. Education and Information Technologies, 25(1), 51–72. https://doi.org/10.1007/s10639-019-09899-y
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Ikwan Subandi, Atiqoh, Hartono

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.